Minggu, 04 November 2012

Info terbaru


-Trailer Serial Siwon Super Junior 'King of Drama' Dirilis


WowKeren.com - Stasiun SBS baru saja merilis trailer serial yang dibintangi Choi Siwon Super Junior, "King of Dramas". Trailer tersebut mengisahkan tentang seorang produser, penulis naskah. Di serial tersebut, Siwon berperan sebagai seorang aktor yang sangat populer. 

Dalam salah satu adegan, tampak Siwon berusaha berlatih akting di dalam mobil. Selain itu, adegan lainnya menampilkan Siwon yang bertelanjang dada berada di rumahnya. 

Selain Siwon, trailer itu juga menampilkan Kim Myung Min yang memerankan karakter produser gaek. Ia diceritakan sebagai produser yang hanya mementingkan bisnis di atas segalanya. Sedangkan karakter lainnya yang diperankan Jung Ryeo Won diceritakan sebagai penulis naskah baik hati dan idealis. 

Rencananya, serial bergenre komedi itu tayang November di stasiun SBS. Serial "King of Dramas" diarahkan sutradara Hong Sung Chang dan ditulis naskahnya oleh Jang Hang Joon. Serial tersebut dijadwalkan menggantikan serial Lee Min Ho, "Faith", yang telah selesai penayangannya. 


 -40 Idola Perebutkan Posisi Pengganti Leeteuk SuJu di 'Strong Heart'

WowKeren.com - Ternyata ada banyak idola Korea Selatan yang ingin menjadi pengganti Leeteuk Super Junior di acara "Strong Heart". Setelah Leeteuk pergi menjalankan wajib militernya, pihak produksi "Strong Heart" memang tengah mencari idola yang pas untuk mengisi tempat kosong tersebut. Kini, pihak produksi acara itu mengumumkan total ada 40 idola yang berusaha memperebutkan posisi pengganti Leeteuk di "Strong Heart".

Mereka mengungkapkan ke-40 idola itu akan menjalani serangkaian audisi yang telah disiapkan oleh pihak produksi "Strong Heart". Karena banyaknya peminat, maka produser acara itu pun berencana menayangkan proses audisinya di "Strong Heart". Rencananya, konsep audisi itu akan dibuat menarik dengan menampilkan pertarungan para idola tersebut untuk menjadi pengganti Leeteuk.

"Kami memang sedang mencari idola untuk mengisi posisi kosong yang ditinggalkan Leeteuk. Kami ingin posisi itu diisi seorang idola yang memiliki karisma dan bakat untuk tampil di variety show," ujar perwakilan acara tersebut. "Ada 30 sampai 40 idola yang berusaha memperebutkan posisi itu."

"Kami memang belum memulai syutingnya," tambahnya. "Tapi akan ada event khusus yang menampilkan usaha mereka untuk saling memperebutkan posisi pengganti Leeteuk. Event itu juga akan ditayangkan di acara ini."

Sayangnya, hingga saat ini belum ada keterangan siapa sajakah 40 idola yang berebut menjadi pengganti Leeteuk ini. "Strong Heart" merupakan acara berkonsep pengakuan para idola yang tayang di stasiun SBS. Sekedar informasi, Leeteuk telah menjadi bagian dari acara itu semenjak tahun 2009. (wk/rs)

Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00027281.html#ixzz2BKaXSFiQ


-Unggah Foto T.O.P Rayakan Ultah, Tweet G-Dragon Bikin Fans 

Penasaran

WowKeren.com - T.O.P merayakan ulang tahunnya yang ke-26 (menurut umur Korea atau 25 tahun untuk internasional) pada 4 November lalu. G-Dragon pun membagikan selca T.O.P saat tengah merayakan ulang tahun. Tak ayal foto tersebut maupun tweet G-Dragon menarik perhatian netizen.

G-Dragon hanya menulis "He's Day" sembari mengunggah foto T.O.P. Bintang serial "Iris" itu tampak berpose dengan satu tangan di dada dan balon-balon di belakang tubuhnya. Saat itu Big Bang tengah berada di Los Angeles untuk menggelar konser.

Menariknya alih-alih mengomentari T.O.P, para netizen malah bingung dengan maksud pernyataan GD. Mereka mempertanyakan kenapa leader Big Bang itu menulis "He's Day", bukannya "His Day". Para netter menduga GD bukan tidak bisa menulis bahasa Inggris dengan baik tapi sengaja ingin merayakan ultah dengan cara unik.

"Hahaha, Inggris-nya GD so cute," tulis seorang netter. "Pasti GD punya tujuan tertentu menulisnya demikian karena dia punya dasar Inggris yang bagus kok," imbuh netter lain. "Walaupun salah aku tidak berani mengoreksi Inggris-nya GD karena itu sisi keunikan dia." (wk/mr)

Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00027399.html#ixzz2BKbBB5Hw


-Leeteuk Terima Ucapan Selamat Tinggal Spesial di 'Strong Heart'


WowKeren.com - Leeteuk Super Junior tengah menjalankan wajib militernya saat ini. Namun sejumlah acara yang ia bintangi masih ditayangkan di televisi, salah satunya "Strong Heart". Baru-baru ini episode terakhir Leeteuk di acara tersebut akhirnya ditayangkan. 

Dalam episode tersebut, leader Super Junior ini menerima ucapan selamat tinggal spesial dari teman-temannya dan pihak produksi acara tersebut. Episode itu juga turut menghadirkan kedua kawannya di Super Junior, Eunhyuk dan Yesung

"Saat acara ini ditayangkan, aku mungkin sudah memulai training wajib militerku," ujar Leeteuk. "Aku masih belum bisa memikirkan bagaimana itu akan terjadi hingga saat ini." 

Syuting episode terakhir Leeteuk ini dilakukan lima hari sebelum ia berangkat wamil. Selain dihadiri Eunhyuk dan Yesung, acara itu juga diikuti oleh para personil TVXQ dan SHINee. "Strong Heart" merupakan variety show yang dibintangi Leeteuk selama 3 tahun dan ditayangkan di stasiun SBS. (wk/rs)


-Hyoyeon SNSD Jadi Pusat Perhatian di Video Musik 'MAXSTEP'

WowKeren.com - SM Entertainment telah merilis video musik untuk single "MAXSTEP". Video dengan konsep modern itu menampilkan dance unit Younique yakni Hyoyeon (Girls' GenerationEunhyuk (Super Junior), Taemin (SHINee), Henry (Super Junior-M), Kai (EXO-K) dan Luhan (EXO-M). 

Awalnya, video musik ini hanya memperlihatkan aksi dance para penyanyi pria. Namun di pertengahan, muncul Hyoyeon yang membuat video musik tersebut kian menarik. Ia menjadi satu-satunya penyanyi wanita di video musik "MAXSTEP". Mereka lalu dengan kompak menari diiringi musik beraliran elektro dan rock tersebut. 

"MAXSTEP" merupakan single di "PYL Younique Album". Album tersebut merupakan proyek kolaborasi SM Entertainment dan Hyundai Motors. "MAXSTEP" menjadi theme song untuk promo mobil Hyundai Motors, seri Veloster. 

-Siwon SuJu Ingin Sebarkan Kebahagiaan Lewat Serial 'King of
 Dramas'


WowKeren.com - Choi Siwon Super Junior baru saja menghadiri konferensi pers untuk serial barunya, "King of Dramas". Saat konferensi pers tersebut, aktor "Skip Beat" ini mengaku ingin membuat semua penonton tertawa dan bahagia saat menyaksikan aktingnya di serial "King of Dramas".

"Aku ingin menyuguhkan sesuatu yang menyenangkan untuk semua orang sebanyak mungkin," ujar Siwon. "Aku ingin memberi tawa dan kebahagiaan untuk para penonton."

Serial bergenre komedi itu akan menampilka aksi Siwon yang berperan sebagai seorang aktor top Korea Selatan yang tampan dan sombong. Siwon pun mengaku tak terlalu menyukai karakternya yang diceritakan sangat sombong di serial ini.

"Aku sebenarnya tidak suka dengan karakterku," ujar Siwon. "Kurasa pemirsa bisa melihat bagaimana kru dibalik layar memproduksi sebuah serial TV dan bagaimana situasi kerja di stasiun televsi."

"King of Dramas" menceritakan tentang kisah dibalik proses produksi sebuah serial. Siwon akan memerankan karakter Kang Hyun Min, seorang selebriti top yang tampan dan mempesona. Lalu juga ada karakter produser yang hanya peduli soal uang dan seorang penulis naskah wanita amatir yang idealis. Konflik pun terjadi di antara ketiganya saat mereka bekerja sama membuat serial TV baru.

Serial itu juga turut diperankan oleh Kim Myung Min dan Jung Ryeo Won. Kabarnya, aktris cantik Park Shin Hye ("He's Beautiful") juga akan muncul sebagai pemeran pendukung di serial tersebut. "King of Dramas" dijadwalkan tayang di stasiun SBS di awal November untuk menggantikan serial Lee Min Ho, "Faith". (wk/rs)

Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00027272.html#ixzz2BKcfkVC6

-Park Shin Hye Bakal Muncul di Serial Siwon Super Junior


WowKeren.com - Serial baru yang dibintangi Choi Siwon Super Junior, "King of Dramas", akan dimeriahkan salah satu aktris ternama Korea Selatan, Park Shin Hye. Shin Hye dikenal lewat aktingnya bersama Jang Geun-seuk di serial "He's Beautiful". Namun di serial "King of Dramas", Shin Hye hanya akan muncul sebagai cameo.

Ia akan berperan sebagai lawan main Kang Hyun Min, karakter yang diperankan Siwon. Seperti yang telah diketahui, Kang Hyun Min diceritakan sebagai seorang aktor terkenal yang tengah membintangi serial baru berjudul "Graceful Revenge" di "King of Dramas".

"King of Dramas" memang akan menceritakan kisah dibalik proses produksi sebuah serial. Siwon akan memerankan karakter Kang Hyun Min, seorang selebriti top yang tampan dan mempesona. "King of Dramas" merupakan serial komedi yang bercerita tentang seorang pimpinan rumah produksi, penulis naskah baru dan bintang Hallyu populer.

Sang pimpinan hanya peduli soal uang, sedangkan penulis naskahnya ingin membuat serial yang idealis. Kemudian bintang Hallyu yang akan diperankan Siwon diceritakan tampan dan sangat sombong. Konflik pun terjadi di antara ketiganya saat mereka membuat serial TV baru. "King of Dramas" juga turut dibintangi oleh Kim Myung Min akan tayang di stasiun SBS November mendatang menggantikan serial Lee Min Ho, "Faith". (wk/rs)

Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00027068.html#ixzz2BKdJ8vh

-Beast Umumkan Rencana Vakum Sementara


 WowKeren.com - Salah satu boyband Korea berencana untuk vakum sementara. Mereka yakni Beast yang akan istirahat sejenak mulai bulan depan untuk menyiapkan album comeback berikutnya. 

"Beast akan vakum setelah jadwal di bulan Oktober selesai," demikian kata agensi Beast, CUBE Entertainment, dilansir dari KpopStarz. "Mereka sangat serius untuk menghabiskan waktu menyelesaikan album baru Korea tahun ini."

CUBE menambahkan kalau Beast tak hanya mencipta ulang vokal mereka untuk album baru tersebut. Selain itu, Yoon Doo Joon, Jang Hyun Seung, Yong Jun HyungYang Yo Seob, Lee Gi Kwang dan Song Dong Woon berniat menghadirkan penampilan yang berbeda dari sebelumnya.

Saat ini Beast masih disibukkan dengan tur konser promo mini album "Midnight Sun". Nantinya tur tersebut akan berakhir 30 Oktober di Zeep Diver City, Tokyo. (wk/ri)

Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00026900.html#ixzz2BPIFRJ9J

-Musim Gugur Ala Beast di Video Musik 'Midnight' Versi Jepang


WowKeren.com - Boyband asal Korea, Beast baru-baru ini meluncurkan video klip "Midnight" versi Jepang. Dalam video klip tersebut, Beast menawarkan konsep pergantian musim yang unik. 

Ada tiga musim yang ditampilkan secara artistik dalam video klip terbaru mereka. Musim-musim tersebut antara lain musim gugur, musim salju dan musim panas. Namun, yang paling unik adalah musim gugur dengan bunga mawar dan bulu yang berguguran. 

Gaya berpenampilan mereka pun mengikuti musim yang ada di video klip itu. Para personil Beast, Yoon Doo Joon, Jang Hyun Seung, Yong Jun HyungYang Yo Seob, Lee Gi Kwang dan Song Dong Woon juga menari dengan koreografi yang sederhana namun tetap menarik. 

"Midnight" merupakan single kedua dari album Beast yang berjudul "Midnight Sun". Mini album "Midnight Sun" sendiri telah dirilis 22 Juli lalu. lagu-lagu yang ada di mini album tersebut antara lain "Dream Girl", "The Day You Rest" dan "Not Me". 

Berikut video klip "Midnight" versi Jepang oleh Beast: 




-
IU Potong Rambut Gara-Gara Kikwang Beast


WowKeren.com - IU menyukai rambut panjangnya yang indah, namun siapa sangka ia pernah mengorbankan itu demi orang lain. Pelantun "Good Day" itu rela memotong rambutnya demi Kikwang. Ada apakah gerangan? 

Rupanya IU melakukannya agar tidak dibandingkan dengan personil Beast tersebut. Ia merasa rambutnya membuat kepalanya semakin besar dibanding Kikwang. IU akhirnya memutuskan memotong rambutnya karena wajah Kikwang semakin hari makin tirus. 

"Karena Kikwang aku memotong rambutku yang sudah kupanjangkan selama 2 tahun," ungkap IU. "Aku dan Kikwang menjadi MC acara musik, tapi karena kepalanya kecil maka kepalaku terlihat besar sekali di sampingnya." 

"Kikwang belakangan ini menjalani diet sehingga wajahnya semakin kecil padahal aku menggemuk," lanjut IU. "Aku ingin rambutku terlihat lebih cute sehingga aku memanjangkan rambut bagian depan. Tapi itu akan dibanding-bandingkan dengan Kikwang, jadi aku memotongnya." (wk/mr)


-Suzy miss A Ancam Copot Celana Beast di 'Invincible Youth 2'


WowKeren.com - Suzy miss A berhasil memancing tawa di episode terbaru acara "Invincible Youth 2". Episode ini mengundang para personil Beast sebagai bintang tamunya. 

Saat itu setiap bintang "Invincible Youth 2" dipasangkan dengan personil Beast. Para personil Beast harus memilih pasangan mereka dengan berdiri di belakang bintang "Invincible Youth 2" pilihannya. Sebelum pemilihan dilakukan, Suzy dengan percaya diri sempat mengatakan bahwa ada salah satu personil yang ingin ia jadikan pasangan. "Ya, ada," ujar Suzy. 

Yang mengejutkan, ternyata tak ada satupun personil Beast yang memilih Suzy. Tapi bukannya kecewa, Suzy malah berkata pada mereka, "Aku akan mencopot celana kalian semua." Kontan, ancaman Suzy ini membuat semua orang di acara tersebut tertawa terbahak-bahak. 

Selain Suzy, idola lainnya yang menjadi bintang "Invincible Youth 2" antara lain Hyoyeon Girls' Generation, Bora Sistar, Yewon Jewelry dan Jiyoung Kara. "Invincible Youth 2" merupakan reality show yang menampilkan misi-misi unik untuk sejumlah idola wanita Korea Selatan dan ditayangkan di stasiun KBS. (wk/rs)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar